MAHASISWA SPESIALIS LOMBA KARYA TULIS ILMIAH (LKTI)

Selasa, 04 Desember 2018 13:01 WIB   Prodi Pendidikan Biologi

Foto: TIM LKTI UMM dari kiri Fitri Dewi Anggrain, Siti Mubasiroh, dan Egalia pemenang Lomba LKTI dalam ajang “Muslim Culture Fair 4” (Sumber Foto: Siti Mubasiroh)

Jakarta, 4 Desember 2018. Juara 1 Kategori Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional “Muslim Culture Fair 4”. Siti Mubasiroh Mahasiswa Prodi Pendidikan Biologi FKIP-UMM angkatan 2017 saat ini memasuki semester tiga, walaupun baru tetapi tidak malu dalam hal prestasi. Sudah terbiasa mengikiti lomba karya tulis sejak di bangku sekolah, menjadi semangat untuk melanjutkan kiprahnya di kampus yang sekarang menjadi tempat belajarnya. Tidak tanggung-tanggung kali ini menyabet gelar juara 1 LKTI tingkat nasional di Universitas Negeri Jakarta (UNJ) dengan Tim lengkap; Fitri Dewi Anggraini dari PGSD, Siti Mubasiroh dari Prodi Pendidikan Biologi, dan Egalia dari Prodi Fisioterapi. Saat diwancarai oleh tim redaksi; apa saja persiapan dan motivasi kamu sehinnga menjadi juara? “Belajar dengan maksimal, membangun tim yang solid, dan Pantang menyerah untuk jadi juara.” itu rahasia kami juara, ucap Mubasiroh. Dia termasuk langganan juara, sudah beberapa kali menjuarai lomba terutama LKTI tingkal Lokal, Regional, maupun Nasional. Prodi pendidikan Biologi Berharap muncul mubasiroh yang lain untuk meningkatkan atmosfir akademis yang mampu bersaing di nasional maupun internasional, kami berkomitmen akan selalu terlibat dalam setiap kegiatan mahasiswa karena sejatinya merekalah (mahasiswa) salah satu ujung tombak untuk memajukan prodi untuk menjadi yang terdepan dalam hal prestasi mahasiswa, tukas Bu Iin Hindun selaku Kaprodi. Semoga menjadi ilmu yang bermanfaat dan Prodi Pendidikan Biologi FKIP-UMM semakin menginsprirasi. (Dwi/Humasprodipendbio)

Shared: